Dalam rangka menyambut HUT RI Ke-78 dan Hari Veteran Nasional, Pemkab Sleman melakukan kegiatan bakti sosial dengan menyerahkan bantuan paket sembako kepada para veteran dan janda veteran. Kegiatan ini diadakan pada Kamis (10/8) bertempat di pendopo Parasamya Kabupaten Sleman.
Koordinator acara tersebut, Nur Fitri Handayani, menyebut bakti sosial merupakan kerjasama antara Pemkab Sleman dengan BAZNAS Kabupaten Sleman. Dijelaskan pada kegiatan ini dibagikan paket sembako gratis sebanyak 390 paket bagi anggota veteran dan janda veteran.
Tak hanya itu saja, dalam bakti sosial ini juga diserahkan bantuan dana stimulan bagi rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebayak 6 unit, 2 diantarnya dialokasikan untuk veteran dan 1 unit bagi pelaku sejarah pembangunan Selokan Mataram.
“Pada hari ini juga dibagikan beasiswa pendidikan untuk beberapa siswa tingkat SD dan SMP, serta bantuan untuk pendidik dan tenaga pendidik,” imbuhnya.
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk penghargaan serta perhatian Pemkab Sleman atas jasa dan perjuangan yang telah dilakukan para veteran terhadap bangsa dan negara. Selain itu, bakti sosial ini juga merupakan upaya untuk membantu meringankan beban sebagian warga Sleman yang membutuhkan.
“Mungkin bantuan ini tidak seberapa. Tapi ini bentuk perhatian dan “tondho tresno” dari Pemkab Sleman,” ungkapnya.
Selanjutnya ia berharap peringatan HUT kemerdekaan RI ini dapat dijadikan momentum untuk kembali memupuk persatuan serta meneladani jiwa patriotisme para pahlawan, khususnya dalam pelaksanaan pembangunan.