Arsip Kategori: Berita

29
May

Bupati Ajak Teladani Kepahlawanan Pejuang Pertempuran Rejodani


Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengajak generasi muda untuk meneladani jiwa kepahlawanan para pejuang dahulu dalam mengatasi berbagai permasalahan bangsa. Hal tersebut disampaikan Bupati Sleman dalam Upacara Peringatan Pertempuran Rejodani yang diselenggarakan Tunas Patria Brigade 17 di Monumen Rejodani, Minggu (29/5).
Dalam peringatan yang dihadiri sejumlah remaja ini, Kustini menjelaskan bahwa saat ini kita tengah dihadapkan tantangan persatuan dan keutuhan bangsa mulai dari konflik intoleransi antar umat beragama, berkembangnya faham radikalisme, penyalahgunaan obat terlarang, kekerasan pada anak dan lain sebagainya.
Menurut Kustini, kondisi tersebut jauh dari apa yang dicita-citakan dan diperjuangkan oleh para pendiri bangsa yang telah mewariskan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Maka dari itu, Kustini mengajak para generasi muda sebagai penerus bangsa menjadikan peringatan ini sebagai momentum untuk menyatukan langkah membangun keyakinan dan optimisme mewujudkan revolusi karakter bangsa yang maju dan bermartabat.
“Melalui kesempatan ini (Peringatan Pertempuran Rejodani) saya ingin mengobarkan semangat dan nilai kepahlawanan untuk berjuang di berbagai bidang,” ujar Kustini. Lebih lanjut, Kustini mengatakan bahwa meneladani para pahlawan saat ini dapat dilakukan dengan berbagai cara. Dia menyebut nilai kepahlawanan dapat menjadi inspirasi generasi muda untuk semangat dalam mengharumkan bangsa dengan menoreh prestasi di berbagai bidang sesuai minatnya.

 


29
May

Ratusan Anak Ikuti Khitanan Massal di RSUD Sleman

Masih dalam suasana peringatan Hari Jadi ke-106 kabupaten Sleman, RSUD Sleman bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sleman, dan Baznas, menyelenggarakan Bakti Sosial Khitan Masal pada Minggu (29/5). Sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan tersebut, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo dan Wakil Bupati Danang Maharsa menghadiri momen pembukaan yang bertempat di RSUD Sleman.

Melalui kesempatan itu, Bupati menyampaikan apresiasi dengan diselenggarakannya bakti sosial khitan masal. Menurut Kustini, kegiatan ini dapat menjadi pendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan. Dampak yang diberikan juga dapat memupuk kesadaran masyarakat untuk berperilaku lebih bersih dan sehat.
“Karena acara khitan ini diikuti oleh anak-anak, secara langsung atau tidak langsung bisa menanamkan pendidikan kepada mereka tentang pentingnya menjaga kebersihan diri, sejak usia dini. Kita tidak boleh berhenti dalam menyadarkan masyarakat untuk senantiasa berperilaku hidup bersih dan sehat. Kita perlu terus menggalakkan program di bidang kesehatan, secara tahap demi tahap,” kata Kustini.
Sementara itu direktur RSUD Sleman, Novita Krisnaeni, melaporkan terdapat 146 anak yatim dan kurang mampu yang mengikuti kegiatan khitan masal ini. Selain itu, antusias masyarakat pada acara ini juga tampak tinggi. Hal ini terlihat dari tingginya jumlah peminat yang hadir tidak hanya dari Kabupaten Sleman, namun juga dari Magelang dan kota Jogja.
“Kami laporkan bahwa ada 146 anak yang mengikuti kegiatan khitan masal hari ini. Peserta yang hadir bahkan tidak hanya dari Kabupaten Sleman, namun juga ada yang Magelang dan juga kota Jogja. Diharapkan dengan adanya bakti sosial khitan masal ini bisa memberikan dampak positif yang lebih luas, khususnya dari bidang kesehatan,” ujar Novi.
Sementara itu, Risa Dumastoro, sebagai ketua panitia menambahkan bahwa kegiatan bakti sosial khitan masal merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh RSUD Sleman. Meski sempat tertunda selama 2 tahun karena wabah pandemi Covid-19, namun ia menjelaskan bahwa respons masyarakat sangat positif dengan adanya kegiatan ini. Sebab, kuota peserta dapat terpenuhi dalam waktu yang singkat.


29
May

Rayakan HUT ke-46, PSS Sleman Luncurkan SuperElja Kick


Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo didampingi Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa hadir dalam perayaan Hari Ulang Tahun PSS Sleman ke-46 di Java Village Resort, Sabtu (28/5). Acara yang mengusung tema “Asa Gemilang, Unity for Our Glory” ini merupakan wujud syukur sekaligus doa agar PSS Sleman lebih maju dan berprestasi. Turut hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Sleman, Haris Sugiharta dan Kapolres Sleman, Imam Rifai.
Dalam kesempatan ini, Kustini menyampaikan doa dan harapan kepada PSS Sleman untuk lebih bertumbuh dan memberikan hasil yang terbaik di kompetisi liga musim mendatang. Kustini juga berharap apa yang sudah dicapai PSS Sleman di usia ke-46 tahun ini dapat dipertahankan atau bahkan lebih dikembangkan untuk kemajuan PSS Sleman serta Kabupaten Sleman.
“Di usia yang gemilang dan matang ini, saya yakin dengan dukungan positif masyarakat Sleman kepada pemain dan manajemen, PSS Sleman dapat memberikan hasil yang terbaik di musim mendatang.” ujar Kustini. Lebih lanjut, Kustini juga berkesempatan menerima secara simbolis potongan tumpeng sekaligus memberikan cinderamata kepada PSS Sleman yang diwakili Direktur PSS Sleman, Andy Wardhana.
Sementara itu, Andy Wardhana selaku Direktur PSS Sleman menyampaikan bahwa saat ini seluruh stakeholder di PSS Sleman sedang dalam upaya untuk membawa PSS Sleman kembali meraih masa kejayaannya. Ia juga menyampaikan rasa syukur bahwa PSS Sleman dapat bertahan sampai saat ini. “Saya memohon doa sekaligus mengajak seluruh pihak khususnya manajemen, pemerintah, pemain, dan suporter untuk berkolaborasi dalam memajukan tim tercinta kita ini.” tuturnya.
Dalam acara tersebut juga dilakukan launching produk digital terbaru PSS Sleman yakni Sembadaverse, NFT, dan game mobile yang dinamai SuperElja Kick, kemudian dilanjutkan launching tim Esport PSS Sleman. Sebagai penutup acara, seluruh tamu yang hadir beserta manajemen dan suporter menyanyikan lagu “Sampai Kau Bisa”.

 


Isi situs bersifat informatif bukan merupakan legal opinion dari Pemerintah Kabupaten Sleman. Apabila terdapat data elektronik based yang berbeda dengan data resmi paper,
maka yang menjadi acuan adalah data resmi paper based.