Arsip Kategori: Berita

1
Dec

3540 Pendaftar CPNS Kab. Sleman Th 2010 Lulus Administrasi

Pada Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah Pemerintah Kabupaten 2010 ini, peserta yang total pengembalian berkas pendaftar sebanyak 4.052. Dari jumlah tersebut yang lulus administrasi sebanyak 3540 peserta, sedangkan yang tidak lolos sebanyak 512 peserta. Daftar nama peserta yang lulus seleksi administrasi dapat dilihat di website http://cpns.slemankab.go.id mulai  hari Selasa, 30 Nopember 2010 pukul 12.00 WIB.  Peserta yang lolos administrasi berhak mengikuti ujian tulis yang  akan dilaksanakan pada hari Minggu 5 Desember 2010 pukul 08.00 s.d selesai. Lokasi ujian dapat dilihat di website http://cpns.slemankab.go.id mulai tanggal 2 Desember 2010 pukul 09.00 WIB.

Materi ujian seleksi meliputi: Tes Bakat Skolastik, Tes Pengetahuan Umum  ( meliputi bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, hankam dan hukum), Tes Bahasa Inggris, dan Tes Pengetahuan Dasar Komputer.

Dalam mengikuti ujian ini peserta wajib membawa Kartu Tanda Peserta Ujian, kartu identitas (KTP/SIM), pensil 2B, penghapus, dan papan/alas tulis. Bagi peserta yang tidak membawa Kartu Tanda Peserta Ujian tidak diperkenankan mengikuti ujian tulis dengan alasan apapun. Kartu Tanda Peserta Ujian harus diambil sendiri oleh pelamar (tidak dapat diwakilkan) pada tanggal 1-2 Desember 2010 dengan membawa print out asli registrasi on line, sekaligus sebagai bukti daftar ulang untuk mengikuti ujian tertulis. Pengambilan Kartu Tanda Peserta ujian bertempat di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sleman Jalan Parasamya, Beran, Tridadi, Sleman.

Sekali lagi Pemkab Sleman mengingatkan kepada masyarakat dan para peserta bahwa pendaftaran CPNS Kabupaten Sleman tidak dipungut biaya. Apabila terdapat orang yang menjanjikan dapat memasukkan sebagai CPNS adalah penipuan. Bagi masyarakat yang mengetahui adanya oknum yang mengaku dapat memasukkan sebagai CPNS tersebut diharapkan agar melaporkan ke Kabupaten Sleman atau melalui surat warga di website slemankab.go.id atau SMS aduan dengan cara  ketik : SLM<spasi>keluhan,  dikirim ke nomor 2740 atau 08112500666

Bagi pelamar yang terbukti memberikan dokumen palsu atau keterangan yang tidak memenuhi  persyaratan yang baru diketahui di kemudian hari dinyatakan tidak lulus / gugur. Berkas lamaran yang telah masuk ke panitia menjadi milik tim pengadaan dan tidak dapat diminta kembali.

1
Dec

PT Mitra Adi Perkasa bantu 100 juta rupiah untuk penanganan bencana Merapi

Sebagai wujud kepedulian dan ikut prihatin kepada para korban bencana merapi di Kabupaten Sleman direktur utama  PT Mitra Adi Perkasa, Eddy Widianto dan Sogo Senin,29 Nopember 2010 di ruang tamu Bupati Sleman memberikan bantuan uang sebesar seratus juta rupiah yang diterima langsung Bupati  Sleman Drs.Sri Purnomo Msi.

Ikut mendampingi Komisaris KGBPH Prabu Kusomo. Boy Nugroho,Febriyanto,Tria Segara,Siti dan dari Pemda Sleman Assekda II Bidang pembangunan dr.Sunartono.Mkes,Ka DPKKD drs.Syamsidi dan Ka bagian Humas Dra.Endah Sriwidiastuti.MPA.

Sedangkan Bupati Sleman Sri Purnomo mengucapkan terima kasih atas batuan yang diberikan dan akan segera menyalurkan kepada masyarakat yang betul-betul berhak menerimanya.

30
Nov

Up Date Data Pengungsi per 30 November 2010

DATA PENGUNGSI BENCANA ERUPSI GUNUNG MERAPI
TANGGAL 30 NOVEMBER 2010
JAM   : 13.00
NO lokasi Jumlah titik lokasi pengungsian besar lokasi pengungsian kecil JUMLAH ket
kecamatan desa
1 ngaglik sariharjo 728
minomartani 293
Sinduharjo 957
Sardonoharjo 622
Sukoharjo 603
jumlah 3.203
2 sleman Triharjo 712
Tridadi 616
Caturharjo 200
Pendowoharjo 240
Trimulyo 120
jumlah 1.888
3 mlati Youth centre 288
Sinduadi 171
Sendangadi 40
Tlogoadi 375
Sumberadi 46
Tirtoadi 42
jumlah 962
4 minggir Sendangrejo 270
Sendang agung 336
Sendangsari 604
Sendangmulyo 216
sendangarum 259
jumlah 1.685
5 Tempel sumberejo -
banyurejo -
Pondokrejo -
mororejo -
margorejo -
Lumbungrejo -
Tambakrejo -
jumlah -
6 Ngemplak Wedomartani 1.500
jumlah 1.500
7 Godean Sidoarum 75
Sidoluhur 15
Sidoagung 90
Sidokerto 104
Sidomoyo 152
Sidorejo 50
sidomulyo 87
jumlah 573
8 Kalasan Desa Purwomartani 255
Desa Tirtomartani 722
Desa Tamanmartani 729
Desa selomartani 298
Kantor Kecamatan 0
jumlah 2.004
9 Berbah Kalitirto -
Jogotirto -
Sendangtirto -
Tegaltirto -
jumlah -
10 Prambanan Bokoharjo 190
Sumberharjo 97
Madurejo 105
Gayam harjo 16
Wukirharjo -
sambirejo 18
jumlah 426
11 Gamping Balecatur 43
Ambarketawang 41
Banyuraden 6
Nogotirto 7
Trihanggo 19
jumlah 116
12 Depok
Stadion Maguwoharjo 5.830
Auditorium UPN -
maguwoharjo 335
condongcatur 330
caturtunggal 325
jumlah 6.820
13 Seyegan Margoluwih 180
Margodadi 41
Margokaton 21
Margomulyo 51
Margoagung 22
Kantor Kecamatan -
Jumlah 315
14 Moyudan Sumberrahayu -
Sumbersari -
Sumberagung -
Sumberarum -
Jumlah -
15 Pakem Purwobinangun 522
Candibinangun 2.468
Harjobinangun 1.600
Jumlah 4.590
16 Turi Wonokerto
Girikerto 1.500
1.500
Jumlah  pengungsi di wilayah sleman 25.582
4 wilayah Kab Bantul 8.915
5 JEC -
6 wilayah Kab. Kulonprogo 825
7 wilayah kota Yogyakarta 1.147
8 UKDW 340
9 Wilayah Kab. Gunung Kidul 3.700
14.927
40.509
Isi situs bersifat informatif bukan merupakan legal opinion dari Pemerintah Kabupaten Sleman. Apabila terdapat data elektronik based yang berbeda dengan data resmi paper,
maka yang menjadi acuan adalah data resmi paper based.