Sebanyak 250 atlet akan berlaga pada POPDA (Pekan Olahraga Pelajar) tingkat DIY yang akan berlangsung mulai tanggal 11-14 April 2016 di komplek UNY Yogyakarta. Ke 250 atlet tersebut akan disertai pelatih dan pendamping yang jumlahnya 75 orang, hingga  total kontingen POPDA Kabupaten Sleman berkekuatan 325 orang.
Pelepasan kontingen dilakukan oleh Wakil  Bupati Sleman Dra. Sri Muslimatun,  M.Kes yang ditandai dengan penyematan topi secara simbolis kepada tiga atlet. Hadir pada kesempatan tersebut antara lain Pj.Sekda Sleman Drs. Iswoyo Hadiwarno, Kepala Dikpora Sleman Arif Haryono, SH, Ketua KONI Sleman Ir.Praamono ,dll juga para pelatih dan pendamping.
Sedangkan Wakil Bupati Sleman dalam sambutannya antara lain menyampaikan bahwa penyelenggaraan POPDA Tingkat Propinsi tersebut merupa­kan momentum untuk menorehkan prestasi bagi Kabupaten Sleman dibidang olah raga. Sekaligus menjadi sarana pembinaan dan pencarian bibit-bibit atlet yang potensial serta memberikan kesempatan pada para atlet junior untuk mengembangkan keahlian dan kemampuannya. Dengan demikian  kegiatan ini bertujuan untuk memberikan media, bimbingan dan dukungan kepada para atlet muda dalam berprestasi.
Hal tersebut dikarenakan keberhasilan pembinaan atlet tidak hanya dipengaruhi faktor latihan dan sarana-prasarana latihan, namun juga kesempatan untuk menunjukkan kemampuan lewat kompetisi guna menambah pengalaman, penempaan mental, serta mema­tangkan teknik dan strategi yang telah diberikan pelatih.
Lebih lanjut disampaikan bahwa dengan Olahraga juga memiliki aspek pembangunan nama bangsa, yakni bahwa tinggi rendahnya kualitas olah raga akan turut menjadi cermin bagi penentuan sebuah martabat bangsa itu di tengah-tengah pergaulan masyarakat dunia. Itulah mengapa olahraga dianggap sebagai bagian penting dari proses pembangunan bangsa.
Dalam kompetisi, kemenangan tentulah menjadi harapan yang ingin diraih, namun  untuk meraih juara juga harus dilakukan dengan nilai-nilai sportifitas, karena rekan-rekan atlet sekalian merupakan duta dari Kabupaten Sleman, untuk itu tunjukkanlah citra positif selama mengikuti pertandingan, jaga nama baik diri serta institusi. Apapun hasil yang diperoleh dalam kejuaraan ini patut disyukuri dan jadikan sebagai kesempatan dalam menambah pengalaman bertanding, tambah wabup.
Sementara itu Kepala Dikpora melaporkan bahwa POPDA akan mempertandingkan 19 cabang olahraga , antara lain Sepakbola, Bola voli, bola basket, Sepak Takraw, Bulu tangkis, dll dan 3 cabang olahraga eksibisi yaitu Panjat tebing, Kempo dan Balap Sepeda.