10 Tim Sepakbola Sekolah Ikuti Kejuaraan Sepakbola Pelajar
Pemerintah terus berupaya menumbuhkembangkan persepakbolaan nasional, salah satu diantaranya dengan pelaksanaan kejuaraan sepak bola pelajar tingkat SMP dan SMA sederajat tahun 2014. Ajang ini merupakan ajang kompetisi sehat yang tetap dilandasi dengan prinsip – prinsip sportifitas dan persaudaraan. Melalui ajang kompetisi sepakbola, diharapkan akan dihasilkan bibit–bibit olahragawan khususnya di cabang olahraga sepak bola, yang nantinya akan mewakili sekolah dan Kabupaten Sleman dalam rangka kompetisi di tingkat selanjutnya, yaitu di tingkat propinsi, nasional, maupun di tingkat internasional. Demikian dikatakan oleh Bupati Sleman Drs. H. Sri Purnomo, MSI dalam sambutannya pada penyelenggaraan Kejuaraan Sepakbola Pelajar SMP dan SMA/K sederajat di Stadion Tridadi Sleman, Selasa 18 November 2014.
Pada kesempatan tersebut Bupati berpesan kepada para pelajar pehobi bola, agar jangan sampai hobi main sepakbola ini menjadi penghalang untuk belajar di sekolah, dan agar dapat mengatur waktu antara hobi main bola dengan belajar agar tetap bisa mengikuti pelajaran di sekolah dengan baik.
Acara tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Sleman, Ketua Pengcab PSSI Kabupaten Sleman, Camat Sleman, Kapolsek Sleman, Danramil Sleman. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman Arif Haryono SH mengatakan bahwa Kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keolahragaan (sportifitas, kedisiplinan, ketertiban, kerjasama, tanggungjawab, kejujuran dan estetika) di kalangan pelajar sebagai salah satu unsur generasi muda pewaris masa depan bangsa dan negara. Selain itu juga untuk meningkatkan prestasi olahraga pelajar Cabang olahraga sepak bola, membangun komunikasi dan interaksi antar stake holders dan atlit olahraga pelajar, dan menyeleksi atlet kontingen tim sepakbola SMP dan SMA/K untuk mengikuti Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Tahun 2015.
Sedangkan peserta dalam kejuaraan sepak bola pelajar tersebut sebanyak 20 tim , yang terdiri 10 tim tingkat SMP dan 10 tim tingkat SMA/SMK se kabupaten Sleman. Ke 10 tim SMP tersebut SMPN 1 Seyegan, SMPN 2 Ngemplak, SMPN 4 Pakem, SMPN 1 Kalasan, SMP Muh. 1 Godean, SMPN 3 Sleman, SMPN 2 Tempel, SMPN 1 Tempel, SMP Piri Ngaglik dan MTsN Prambanan. Sementara untuk tingkat SMA/SMK SMAN 2 Ngaglik, SMK Muh Moyudan, SMAN 1 Seyegan, SMAN 1 Ngaglik, SMAN 1 Kalasan, SMAN 1 Prambanan, SMK Muh Prambanan, SMK Diponegoro, SMK Muh Gamping dan SMKMuh 2 Sleman.
Lebih lanjut disampaikan Arif Haryono bahwa ajang kejuaraan ini berlangsung selama 3 hari sampai tanggal 20 November Kejuaraan diselenggarakan di 2 tempat, untuk Tingkat SMA/SMK diselenggarakan di Stadion Tridadi Sleman, sedangkan untuk tingkat SMP atau yang sederajat pertandingan dilaksanakan di Lapangan Pendowoharjo Sleman. Juara 1 sampai dengan 3 pada masing-masing tingkat akan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan, piala dan piagam. Untuk pemenang juara I berhak mewakili Sleman ke tingkat DIY yang akan diselenggarakan tahun 2015 . Pembukaan kejuaraan sepak bola itu sendiri ditandai dengan penyerahan bola oleh Bupati Sleman kepada dewan wasit.