Okt
8
Desa Mororejo Akan Gelar Grasstrack Bupati Cup I
Dalam rangka menyemarakkan dunia balap motor dan memasyarakatkan olah raga otomotif di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah, masyarakat Desa Mororejo bekerjasama dengan Bonjrot Racing akan menyelenggarakan kejuaraan terbuka Grasstrack Bupati Cup I Tahun 2014. Kejuaraan terbuka tersebut akan dilaksanakan pada hari : Sabtu dan Minggu tanggal 25 dan 26 Oktober 2014 dimulai jam 09.00 sampai dengan selesai bertempat di Mororejo Circuit Park, Karanggawang Mororejo, Tempel, Sleman.
Kejuaraan terbuka diselenggarakan untuk menandai launching Mororejo Circuit Park yang berlokasi di dusun Karanggawang Mororejo. Circuit dibangun diatas tanah kas desa, bengkok perangkat desa seluas 1,5 ha. Keberadaan Cirkuit tersebut menurut Kepala desa Roni Nurdiyantoro untuk mengembangkan perekonomian dan potensi masyarakat Desa mororejo. Cirkuit saat ini sudah bisda dipakai untuk latihan para crosser DIY dan jateng setiap hari Rabu, Sabtu dan Minggu pukul 14.00 -16.00 WIB. Circuit memiliki fasilitas yang memadai yakni lahan parkir yang luas, kemanan dan kenyamanan penonoton. Karen area circuit berada di lembah dan penonton melihat dari atas, terdapat fasilitas Mushola dan Toilet. Kedepan untuk memberikan kemudahan para croser yang sebagian besar dari luar kabupaten Sleman akan dikembangkan homestay dengan memanfaatkan rumah penduduk, sehingga dapat memberikan nilai tambah masyarakat.
Kejuaraan terbuka Grasstrack akan melombakan 14 kelas, mulai dari pemula hingga veteran dengan total hadiah 45 Juta. Kelas yang dilombakan meliputi : 1. Bebek Standard Pemula DIY, 2. Bebek Standard Pemula Jateng, 3. Bebek Standar Pelajar pemula, 4. Mini Motor 6-12 Non SE, 5.Mini Moto 12-15 Non SE,6. Mini MOTO SE. 65, 7, Bebek Modife Pemula, 8. FFA Pemula, 9 Modif Open. 10. FFA Open, 11. KLX Open, 12. Veteran 35 Th Non Pembalap Non.SE, 13. Trabas Non Pembalap Non SE.Non Enduro, 14. SE Open.
Lintasan yang digunakan untuk lomba sepanjang 850 meter dengan lebar 6 meter. Tujuan kegiatan antara lain Untuk mengevaluasi para pembalap motor di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya, Untuk menggali potensi minat dan bakat pembalap generasi muda di Yogyakarta agar dapat penyaluran bakat dan hobinya dengan positif serta untuk menghibur masyarakat di sekitarnya. Sedangkan sasaran dalam kegiatan tersebuit adalah untuk mencari bibit-bibit yang unggul dan tangguh di Yogyakarta khususnya di Kabupaten Sleman agar nantinya menjadi pembalap yang tangguh dan handal yang bisa membanggakan masyarakat Sleman kususnya dan Indonesia pada Umumnya.
Tempat Pendaftaran dilaksanakan di Sekretariat Bp Dahlan Suprojo Jl. Gendol Tempel Gadingan Sumberrejo, Tempel Sleman Yogyakarta CP 08122943188, 02746551881 dan di cirkuit. Peserta ditargetkan 200 orang, hingga saat ini sudah terdaftar 100 orang yang siap mengikuti lomba. Peserta minimal berumur 5 tahun dan maksimal Veteran 60 tahun .Biaya pendaftaran rRp. 250.000,- sudah termasuk asuransi.