Selama ini pemahaman masyarakat terhadap pegadaian hanya menggadaikan barang dan mendapat uang, namun kenyataannya banyak yang bisa dimanfaatkan dari pegadaian tersebut. Di samping menerima gadai barang Pegadaian juga memberikan bantuan modal dengan jasa/bunga yang tidak terlalu tinggi. Hal tersebut diungkapkan saat Deputy Business Pegadaian  Area Yogyakarta M.R. Anna Savitri, SE, MM melakukan audiensi dengan Bupati Sleman di Ruang Rapat Bupati Selasa 15 Juli 2014. Pada kesempatan tersebut bupati sleman didampingi antara lain Kepala Bappeda Drg. Intri Yudatiningsih, Kepala Dinas pertanian, Perikanan dan Kehutanan  Ir. Widi Sutikno, Msi, Kepala DPKAD Dra. Rini Murti Lestari, Akt,MM, Kepala Bagian Perekonomian Ir. Ambarwati, MM. Sedangkan dari Pegadaian ikut mendampingi antara lain  Pimpinan Kantor Cabang Pegadaian Sleman, Hadiningsih.

Disampaikan Bupati Sleman bahwa adanya pegadaian di Sleman diharapkan mampu menumbuhkan perekonomian di Sleman, disamping itu juga untuk mengurangi dan memerangi praktek perbankan yang ilegal misalnya adanya bank plecit dan rentenir dengan bunga yang sangat tinggi. Memang diakui bahwa masyarakat senangnya yang praktis dan mudah meskipun pinjam uang dengan bunga yang sangat tinggi. Untuk memerangi hal tersebut kiprah Pegadaian terutama dalam memberikan penguatan/pinjaman modal kepada masyarakat agar dipermudah tentu sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Keberadaan pegadaian diharapkan mampu meningkatkan perekonomian Kabupaten Sleman dalam rangka pengentasan kemiskinan.
Sementara itu  M.R. Anna Savitri antara lain menyampaikan bahwa disamping yang utama pegadaian menerima gadai barang, dalam memberikan pelayanan dan memperluas usahanya juga memberikan pinjaman terutama untuk kegiatan ekonomi mikro dan pinjaman 1 – 100 juta rupiah dengan bunga flat 1 persen perbulan. Selama ini masyarakat memiliki asumsi bahwa pegadaian hanya untuk menggadaikan barang, padahal yang bisa dimaanfaatkan dari pegadaian sebetulnya banyak, karena selama ini pegadaian juga memberikan layanan pinjaman penguatan modal, jasa pengiriman uang baik dari dalam maupun luar negeri. Di samping itu juga memberikan program bantuan kemitraan bagi masyarakat. Ditambahkan pula bahwa Pegadaian juga memberikan layanan pembelian emas batangan dengan cicilan juga arisan emas. Yang jelas beberapa kemudahan bagi masyarakat untuk mengakses permodalan bisa berhubungan dengan pegadaian.***