Mei
20
Penyerahan Gamelan Kepada Kecamatan Godean Untuk Dukung Olah Seni
Bupati Sleman Drs.H. Sri Purnomo, MSI, Sabtu, 17 Mei 2014 menyerahkan seperangkat gamelan kepada Camat Godean Drs. Ahmad Yuno Nurkayadi. Penyerahan gamelan ini menurut Bupati sebagai wujud tanggung jawab Pemerintah untuk melestarikan budaya dan memberikan fasilitasi kepada masyarakat yang ingin berlatih maupun berkesenian sehingga dapat meningkatkan olah seni potensi masyarakat Godean Khususnya. Karena nanti masyarakat dapat ikut memanfaatkan gamelan ini semaksimal mungkin dan tentu dengan ikut serta merawat agar dapat dimanfaatkan dalam waktu yang lama. Hadir pula dalam kesempatan ini Wakil Bupati Sleman Yuni Satia Rahayu, SS. M.Hum, Ketua Tim Penggerak PKK Sleman, Ketua DPRD Sleman, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sleman dan Muspika Godean.
Acara penyerahan gamelan ditandai dengan penyerahan secara simbolis Rebab oleh Bupati Sleman kepada Camat Godean dan penyerahan tokoh wayang Nakula Sadewa kepada dalang Ki Purnomo, dilanjutkan dengan pementasan wayang kulit semalam suntuk dengan dalang Ki Purnomo mengambil lakon Nakula Sadewa Waris. Namun sebelumnya juga telah diadakan pentas seni potensi Kecamatan Godean yang menampilkan Tembang Dolanan Anak, Pidato Bahasa Jawa dan penyerahan berbagai hadiah lomba yang diadakan sehari sebelumnya dalam rangka ikut memeriahkan Hari Jadi Sleman yang ke 98. Menurut Camat Godean pada tanggal 15 Mei dalam rangka ikut memeriahkan Hari Jadi Sleman yang ke-98 juga telah diadakan acara kirab Budaya dan berbagai lomba yakni lomba masak olahan ubi ungu, lomba mewarnai, lomba lari lacak dunia Islam, lomba menggambar, lomba Adzan, lomba tembang dolanan anak, lomba merangkai puzzle, lomba kaligrafi aksara Jawa dan lomba pidato bahasa Jawa.***