Sub Terminal Agribisnis Panen Buah Naga
UPT STA (Sub Terminal Agribisnis) Sleman yang bersebelahan dengan kantor Kecamatan Sleman, panen raya buah naga. Lahan yang ditanami buah naga sejak 2008, sekitar 4.000 m2 dengan 4 blok. Masing-masing blok ditanami 200 cagak/tiang (satu tiang beton berisi 4 pohon). Tanaman buah naga ini mulai panen pertama tahun 2011, namun belum begitu banyak dalam istilah pertanian belajar panen. Mulai tahun 2012 lambat laun mengalami peningkatan, hasil buahnya mencapai 5 kg per cagak beton. Ir. Widi Sutikno, MSI, Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Sleman mengawali panen raya buah naga pada tahun ini didampingi Kepala UPT Sub Terminal Agribisnis dan Kades Lumbungrejo.
Buah naga hasil panenan STA rasanya lebih legit dan manis dan tidak eneg karena tidak menggunakan pupuk kimia sedikitpun. Untuk pemasaran saat ini masih memenuhi pasar lokal saja karena untuk panen raya hanya setahun sekali sehingga bila ada permintaan volume besar belum bisa memenuhi. Widi juga menyampaikan ke depan akan dikembangkan untuk pembibitan pohon buah naga dan bunga Krisan dan memfungsikan sub terminal agribisnis menjadi pusat bisnis pertanian terpadu karena letaknya yang strategis sebagai gerbangnya Sleman. Dengan luas lahan sekitar 3,5 ha STA optimis akan dapat berkembang dengan baik.