Pendidikan anak usia dini memiliki peran yang sangat penting untuk mempersiapkan generasi penerus yang berkualitas. Hal itu disampaikan Arif Haryono, SH. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Sleman dalam acara Gelar Kreativitas Anak Usia Dini yang dilaksanakan, Kamis, 20 Juni 2013 di Gedung Serbaguna Sleman. Acara ini dihadiri oleh sekitar 700 anak dari lembaga PAUD se Kabupaten Sleman, dan di buka oleh Bupati Sleman Drs. H. Sri Purnomo, MSI.

Dalam sambutanya Bupati Sleman mengatakan gelar kreatifitas anak usia dini tersebut  adalah momen yang strategis untuk meningkatkan rasa percaya diri anak-anak dalam menunjukkan kreativitasnya. Upaya ini diharapkan mampu mempersiapkan generasiyang berkualitas dengan pendidikan yang tepat pula bagi anak-anak. Pada pendataan tahun 2012, Kabupaten Sleman telah memiliki sejumlah 2.300 TK/RA dan 507 satuan PAUD sejenis dengan jumlah warga belajar lebih dari 20.000 anak. Jumlah warga belajar ini tentusaja merupakan tantangan sekaligus peluang untuk memberikan pendidikan yang terbaik bagi mereka. Hal ini dikarenakan pada usia emas ini akan lebih mudah untuk menstimulasi kreativitas dan pembentukan karakternya.

Dikatakan lebih lanjut oleh Sri Purnomo, mengingat sedemikian kreatifitas usia dini maka para orangtua serta para pendidik anak usia dini dituntut untuk memahami bahwa tiap anak memiliki pribadi berbeda, dan tiap anak adalah unik. Untuk mengembangkan kreativitas anak, orang tua harus dapat memberikan dorongan kepada anaknya agar dapat memunculkan motivasi dalam diri anak yaitu motivasi instrinsik dan ekstrinsik. Jika sarana dan prasana sudah tersedia, dorongan sudah ada, maka anakpun akan berproses dan berkreasi. Proses inilah yang penting untuk anak ketika bermain. Peran orang tua di sini adalah memberikan penghargaan atas produk-produk yang dihasilkan anak dengan cara memberi pujian atau memajang hasil karya anak. Karena seringkali ketika seorang anak menghasilkan produk kreatifnya, orangtua tidak menghiraukannya.

Dalam kesempatan ini juga dilakukan penobatan bunda PAUD bagi Ny. Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo yang ditandai dengan pemasangan mahkota dari bunga, pemasangan selempang dan pemberian bouqet bunga. Juga penyampaian hadiah lomba Pamong PAUD yang juara I diraih oleh Sri Wahyuni Kecamatan Berbah, Lomba Kelompok Bermain Inovatif juara I KB Aisiyah Taman Az Zahra kecamatan Minggir, lomba TPA Taman Pengasuhan Anak Inovatif juara I TPA Nurul Dzikri Kecamatan Ngemplak dan Lomba POS PAUD/SPS inovatif yang diraih  SPS Celistra Kecamatan Minggir.

Acara dimeriahkan dengan lomba mewarnai, melukis, Tour sentra (permainan anak), kreativitas sentra (meronce), dan pentas seni kreativitas anak-anak. Yang menarik dalam acara ini juga tampil dalang cilik usia 4 tahun yakni Davin Mahatma siswa kelompok bermain Nurul Dzikri Perum Jambusari Indah asuhan Parjoyo, S.Sn dari P4TK Seni Budaya DIY.