Bertempat di Aula Unit I dan stadion Tridadi, sejak hari Selasa, 12 April 2011 hingga 14 April Pemkab Sleman menyelenggarakan Pemilihan Calon Paskibraka 2011. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kab. Sleman Dra. Suyamsih, M.Pd, mengatakan bahwa sasaran pemilihan paskibraka ini adalah pelajar klas X dan XI SMA/SMK/MA Negeri/Swasta di Kab. Sleman yang memenuhi kreteria dan persyaratan sebagaimana ditentukan. pemilihan kali ini diikuti oleh 422 orang pelajar yang terdiri dari putra : 230 orang, dan putri : 192 orang. Sedangkan  jumlah peserta Tingkat Kabupaten (yang lolos seleksi tingkat wilayah ) yaitu  194 0rang pelajar yang terdiri dari 98 putra dan 96 putri.

Dari jumlah tersebut nantinya hanya akan dipilih 4 orang peserta putra dan 4 orang peserta putri yang akan dikirim mewakili Kab. Sleman mengikuti Pemilihan Calon Paskibraka
Tingkat Prop. DIY. selain itu juga akan dipilih 18 orang peserta putra dan 18 orang peserta putri untuk dilatih menjadi Paskibraka Kab. Sleman 2011. pemilihan ini juga dilaksanakan sebagai salah satu bentuk kegiatan pembinaan dan pengembangan generasi muda dalam penanaman nilai-nilai ketertiban, kedisiplinan dan  wawasan kebangsaan serta berpartisipasi menyongsong dan menyemarakkan
Peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Hari jadi Ke 95 Kab. Sleman.

Wabub Yuni Satia Rahayu, SS, M.Hum pada kesempatan tersebut mengharapkan  anggota Paskibraka yang lolos seleksi nantinya benar-benar memiliki kemam­puan intelektual, kepribadian, kedisiplin­an, pengetahuan serta keterampilan dalam berba­hasa asing yang memadai. Untuk itu seorang anggota Paskibraka harus mampu berkomunikasi dalam bahasa asing, khususnya bahasa Inggris. Meng­ingat seorang anggota Paski­braka yang terpilih mewakil Propinsi DI. Yogyakarta juga akan menjadi duta belia bangsa.