Vaksinasi Dosis Pertama Bagi Tenaga Pendidik Selesai
Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman terus berupaya menggalakkan vaksinasi demi mencegah penyebaran Covid-19. Pada Kamis (22/4) pagi, kegiatan vaksinasi dilakukan di dalam kampus Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Seni dan Budaya, Klidon, Sukoharjo, Ngaglik. Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, turut hadir memantau jalannya kegiatan vaksinasi tersebut.
Kegiatan vaksinasi ini menyasar lebih dari 1.200 orang yang terdiri dari tenaga pendidik di PPPPTK Seni dan Budaya sebanyak 550 orang, tenaga pendidik di wilayah Ngaglik 170 orang, tokoh agama sejumlah 560 orang dan beberapa masyarakat sekitar. Terkait vaksinasi untuk tenaga pendidik, Novita Krisnaeni selaku Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sleman menjelaskan pihaknya mentargetkan bisa rampung pada minggu ini. Setelah itu vaksinasi dosis kedua direncanakan akan diselesaikan pada bulan Mei.
“Ini gelombang terkahir untuk tenaga pendidik, tergetnya minggu ini selesai. Untuk vaksin ke dua akan dilaksanakan 28 hari kemudian”, ujarnya.
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, mengapresiasi kegiatan vaksinasi yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Sleman ini. Menurutnya vaksinasi, khususnya bagi tenaga pendidik, merupakan hal yang sangat penting. Sebab, saat kegiatan belajar mengajar tatap muka dibuka pada bulan Juli nanti, diharapkan para tenaga pendidik telah divaksin seluruhnya.
“Bagi tenaga pendidik yang merasa belum divaksin, silahkan secepatnya koordinasi”, ujar Kustini.
Kustini juga mengimbau bagi masyarakat yang telah divaksin untuk tetap mentaati protokol kesehatan yang berlaku. Hal ini menurutnya demi menghindari munculnya klaster baru di Kabupaten Sleman sebagaimana yang terjadi beberapa waktu lalu.