Pengumuman Hasil Pendaftaran UMKM Mitra Penyedia APD
Salam UMKM Sembada,
Sesuai dengan informasi tentang pendataan/pendaftaran UMKM Sleman Tanggap Covid-19 sebelumnya di laman www.slemankab.go.id, kami sampaikan kepada rekan-rekan UMKM Sleman, bahwa waktu pendaftaran untuk UMKM mitra penjahit APD (Alat Pelindung Diri) resmi ditutup pada Selasa, 7 April 2020 pukul 00.00 WIB. Berkaitan dengan hal tersebut, Dinas Koperasi dan UKM menyampaikan beberapa informasi tambahan di antaranya :
- Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sleman mengucapkan Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan UMKM Kabupaten Sleman yang sudah bersedia ikut berpartisipasi dalam pencegahan, penanganan & penanggulangan Virus Covid-19 dengan mendaftarkan diri dan tercatat sebagai UMKM yang bisa melayani kebutuhan APD.
- Setelah pendataan/pendaftaran resmi ditutup, Dinas Koperasi dan UKM akan segera melakukan Verifikasi dan Rekapitulasi data UMKM.
- Bagi rekan-rekan UMKM* yang lolos proses Verifikasi, Dinas Koperasi dan UKM akan menghubungi secara pribadi melalui Whatsapp/telepon**
- Bagi rekan-rekan UMKM yang sudah berpartisipasi, namun belum berkesempatan mengikuti program ini lebih lanjut, kami menyampaikan Permohonan Maaf yang setulus-tulusnya karena keterbatasan Kuota. Namun jangan berkecil hati dan berputus asa karena Profil rekan-rekan akan dilampirkan di daftar UMKM yang memproduks atau penyedia APD.
- Kami berharap, apabila masyarakat membutuhkan mitra UMKM yang dapat menyediakan, memproduksi & menjahit APD dapat menghubungi kontak sesuai yang terlampir di dalam pengumuman ini.
- Adapun daftar mitra UMKM yang lolos verifikasi dapat diunduh pada tautan ini
Mengingat pentingnya pengumuman ini, mohon diperhatikan dengan seksama. Jika ada pertanyaan, bisa menghubungi admin di nomor :
0853-2876-2425 (WA teks) pada jam kerja (08.00 – 15.00 WIB).
Demikian pengumuman ini, kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasama dari semua pihak kami mengucapkan terima kasih.
Dinas Koperasi, Usaha Kecil & Menengah Kabupaten Sleman
Note : *yang sudah masuk dalam data UMKM Penyedia APD pada Masa Tanggap Covid-19, akan kami lakukan proses Verifikasi
**Apabila sudah ada kepastian tentang kelanjutan Program Pengadaan APD