Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, menghadiri perayaan puncak Hari Jadi yang ke-13 RSUD Prambanan, Minggu (29/1). Pada hari jadinya kali ini RSUD Prambanan mengangkat tema “Bersama, Masyarakat Sehat, Bahagia dan Sejahtera”. Dalam sambutannya, Kustini mengucapkan selamat atas digelarnya acara peringatan Hari Jadi RSUD Prambanan ini. Ia berharap dengan bertambahnya usia, RSUD Prambanan semakin meningkatkan pelayanan kesehatannya agar lebih bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat. “Terlebih RSUD Prambanan ini adalah rumah wisata yang menunjang medical tourism di wilayah Sleman timur, maka fasilitas-fasilitas kesehatannya harus selalu ditingkatkan,” kaya Kustini.

dr. Wisnu Murti Yani, M.Sc., Dirut RSUD Prambanan, menjelaskan pada momen Hari Jadi ini, RSUD Prambanan juga mendapatkan akreditasi Paripurna dari LAFKI atau Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia. 
“Alhamdulillah dari hasil survey selama tiga hari yakni tanggal 6,9 dan 10 Januari, membuahkan hasil predikat Paripurna. Terimakasih untuk Dewas yang telah hadir saat survey, dan terimakasih kepada Bupati Sleman yang telah menjawab semua wawancara dengan baik,” ujarnya.
Lebih lanjut Wisnu menjelaskan pada perayaan hari jadi ini RSUD Prambanan juga telah membuka layanan kesehatan baru, yakni layanan klinik kulit dan kelamin. Selain itu, pada acara tersebut juga diresmikan ruang PICU (Pediatric Intensive Care Unit) RSUD Prambanan.
RSUD Prambanan juga mengadakan sejumlah kegiatan dalam rangkaian acara Hari Jadi yang ke-13 ini. Diantaranya melalui aksi RSUD Prambanan Peduli Karyawan, yang dilakukan dengan membagikan paket sembako kepada para karyawan RSUD Prambanan. Selanjutnya RSUD Prambanan Peduli Pendidikan dan Kesehatan, yang diisi dengan kegiatan pembagian alat sekolah, donor darah dan khitanan masal.