Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo bersama Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa, Forkompimda Sleman dan  seluruh Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Sleman melaksanakan giat Safari Tarawih di Masjid At Taqwa, Sendangrejo, Minggir, Kamis (14/4). Pelaksanaan safari tarawih di wilayah Minggir ini sekaligus menjadi safari tarawih terakhir yang diselenggarakan Pemkab Sleman pada bulan Ramadhan tahun 2022.
Seperti diketahui, pada Ramadhan tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Sleman kembali melaksanakan Safari Tarawih yang dipimpin langsung oleh Bupati Sleman. Jika sebelum pandemi Covid-19 Safari Tarawih dilaksanakan di 17 Kapanewon, tahun ini safari tarawih hanya dilaksanakan di 8 Kapanewon yaitu Tempel, Turi, Pakem, Mlati, Seyegan, Gamping, Ngaglik dan Minggir yang dimulai pada 4 April 2022 sampai dengan 14 April 2022.
Dalam setiap pelaksanaannya (safari tarawih), Bupati Sleman juga menyampaikan secara simbolis sejumlah bantuan kepada masing – masing masjid yang dipilih menjadi lokasi pelaksanaan safari tarawih. Adapun total jumlah bantuan yang diberikan di delapan Kapanewon yaitu sebesar Rp264.176.900,00. Bantuan tersebut berasal dari kepedulian DPRD Sleman, Baznas Sleman, PDAM Sleman, Bank BPD DIY Cabang Sleman, Bank Sleman, Kalurahan, Kapanewon, instansi lainnya serta infak Masjid saat pelaksanaan terawih.
Sementara itu, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyampaikan rasa syukurnya dikarenakan pada tahun ini, masyarakat dapat mengadakan sholat tarawih berjamaah kembali meski demikian Kustini juga menghimbau kepada para jamaah untuk melaksanakan ibadah dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Pelaksanaan tarawih di Masjid At Taqwa ini merupakan penutup dari kegiatan tarawih keliling tahun 2022. Kita berharap agar pada tahun-tahun mendatang kita dapat menyelenggarakan tarawih keliling lagi guna memperkokoh Ukhuwah Islamiah diantara kita.” jelas Kustini.
Pada kesempatan tersebut, Kustini juga menyampaikan bahwa masyarakat dapat memfokuskan diri untuk memanfaatkan momen Ramadhan dengan baik tanpa mengkhawatirkan adanya kelangkaan kebutuhan logistik di Sleman.
“Pada bulan Ramadhan ini saya sampaikan kepada masyarakat bahwa stok kebutuhan logistik yang ada di sleman mampu mencukupi kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu saya mengharap untuk tidak melakukan panic buying. Belilah seperlunya saja jangan berlebihan,” ujar Kustini.
Selain kebutuhan logistik masyarakat, dalam kesempatan tersebut juga Kustini menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Sleman telah mempersiapkan berbagai persiapan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Hal tersebut dinilai sebagai upaya Pemerintah dalam memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat yang tengah fokus memanfaatkan momen Ramadhan dan juga akan menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri.