Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, mengukuhkan pengurus Paguyuban Lurah Manikmaya periode 2021-2026, Rabu (2/3), malam, di Pendopo Parasamya Kabupaten Sleman. Hadir pula pada acara tersebut Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, Ketua DPRD Sleman, Haris Sugiharta, serta perwakilan dari Forkompimda Kabupaten Sleman lainnya.
Ada sebanyak 32 lurah yang dikukuhkan sebagai pengurus Paguyuban Manikmaya dari 86 lurah yang hadir dalam acara tersebut. Adapun yang terpilih menjadi ketua umum Manikmaya periode 2021-2026 adalah Irawan, Lurah Triharjo, Sleman.
Dengan pengukuhan tersebut, Kustini berharap paguyuban lurah Manikmaya Kabupaten Sleman bisa semakin maju dan solid, serta dapat meningkatkan pelayanan dan pengabdian pada masyarakat. Disamping itu, Manikmaya diharapkan bisa menjadi sarana untuk meningkatkan kapasitas SDM dan kerjasama diantara para lurah dalam upaya melayani, mengayomi, dan menjadi panutan masyarakat di tempatnya masing-masing.
“Semoga Manikmaya dapat menjadi mitra Pemerintah Kabupaten Sleman dalam pembangunan kewilayahan sehingga dapat  meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Kustini.
Menanggapi hal tersebut, ketua umum Manikmaya, Irawan, mengaku pihaknya siap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Sleman dalam melaksanakan pembangunan di Kabupaten Sleman. Ia berharap, kegiatan-kegiatan yang akan dijalankan oleh Manikmaya nantinya dapat berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat.