Tim Penggerak PKK Kabupaten Sleman menggelar peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-49, Kamis (8/4), bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman. Turut hadir pada kegiatan ini Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, Wakil Ketua I TP PKK DIY GKBRAy Paku Alam X, dan Ketua TP PKK Kabupaten Sleman, Ny.R.Ay.Sri Hapsari Suprobo Dewi, SE.

Pada kesempatan tersebut Bupati Sleman juga berkesempatan menyerahkan penghargaan kepada 17 kader PKK seluruh kapanewon se-Kabupaten Sleman. Penghargaan tersebut menurutnya adalah bentuk apresiasi Pemerintak Kabupaten Sleman atas peran aktif PKK di tengah masyarakat. Menurutnya PKK mempunyai peran yang sangat strategis dalam kehidupan masyarakat, khususnya keluarga. Menurutnya kesejahteraan keluarga menjadi tujuan utama PKK. Hal ini dikarenakan keluarga merupakan unit terkecil masyarakat yang akan berpengaruh besar terhadap kinerja pembangunan dalam mendukung program-program pemerintah.

“Dari keluarga yang sejahtera ini, maka tata kehidupan berbangsa dan bernegara akan dapat melahirkan ketentraman, keamanan, keharmonisan, dan kedamaian. Dengan demikian, kesejahteraan keluarga menjadi salah satu tolak ukur dan barometer dalam pembangunan dengan program-program pemerintah”, jelasnya.

Lebih lanjut Kustini juga menyebutkan bahwa PKK juga mempunya posisi yang penting untuk dapat membantu pemerintah mengatasi pandemi, serta permasalahan kesehatan nasional lainnya. Sebab gerakan PKK menurutnya merupakan gerakan pembangunan masyarakat yang tumbuh dari, oleh dan untuk masyarakat demi terwujudnya keluarga sehat dan sejahtera.

“Oleh karena itu, di masa pandemi sekarang ini, diharapkan peran TP PKK untuk selalu mengingatkan masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan”, kata Kustini.

Risni Karnasih selaku ketua panitia acara melaporkan bahwa Tema HKG PKK ke-49 tahun 2021 adalah “Keluarga Pelopor Perubahan Indonesia Maju”. Menurutnya peserta yang hadir pada acara peringatan HKG PKK ke-49 ini diantaranya terdiri dari 17 ketua tim penggerak PKK Kapanewon se-Kabupaten Sleman, 17 kader PKK Kapanewon se-Kabupaten Sleman, 35 pengurus tim penggerak PKK Kabupaten Sleman.

Selain itu, kegiatan ini juga diikuti oleh peserta yang lain dari PKK Kapanewon se-Kabupaten Sleman dan 86 PKK Kalurahan se-Kabupaten Sleman secara daring melalui YouTube TV Sleman. Kegiatan tersebut diisi dengan paparan terkait vaksinasi oleh dr. Probosuseno, Sp.PD-KGer (K).