HUT Ke-10, RSUD Prambanan Gelar “Mlaku Bareng” Bersama Masyarakat
Bupati Sleman, Sri Purnomo, mengikuti kegiatan jalan sehat sejauh 10 km yang bertajuk Mlaku Bareng, Minggu (8/3), dengan titik kumpul di Candi Banyunibo, Kecamatan Prambanan, Sleman. Kegiatan yang diadakan dalam rangka memperingati HUT RSUD Prambanan yang ke-10 ini juga diisi dengan deklarasi minum susu yang dipimpin oleh Bupati Sleman beserta jajarannya.
Menurut Sri Purnomo kegiatan tersebut harus terus disosialisakan kepada masyarakat supaya menigkatkan kesadaran bersama tentang pentingnya menjaga kesehatan. Kebugaran tubuh dan daya tahan tubuh menurutnya harus selalu ditingkatkan, terlebih di tengah merebaknya ancaman virus corona yang tengah ramai seperti saat ini.
“Jangan lupa selalu cuci tangan dan terus berolah raga, serta ditambah dengan membiasakan minum susu untuk tubuh yang lebih sehat”, jelasnya.
Sementara Direktur RSUD Prambanan, drg. Isa Dharmawidjaja, M.Kes., mengatakan kegiatan tersebut diikuti oleh 1635 orang, terdiri dari masyarakat umum, ibu hamil, dan siswa SD dari seluruh wilayah Kecamatan Prambanan dan sekitarnya. Ia berharap dengan adanya kegiatan ini taraf kesehatan masyarakat dapat lebih meningkat lagi.
“Ini juga untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada RSUD Prambanan”, ungkapnya.
Menurutnya selain kegiatan Mlaku Bareng ini, RSUD Prambanan juga menggelar beberapa kegiatan lain, seperti donor darah dan penyuluhan stunting bagi ibu hamil. Acara Mlaku bareng tersebut juga dimeriahkan dengan senam bersama, bazar kuliner, dan diakhiri dengan pengundian door prize dengan hadiah utama berupa sepeda motor. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Sleman, Kustini Sri Purnomo, dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sleman, Hardo Kiswoyo, beserta istri.