Pemkab Sleman Gelar Safari Tarawih 17 Kecamatan
Pemerintah kabupaten Sleman adakan kegiatan Buka Bersama Bupati Sleman dan sekaligus Pembukaan Safari Taraweh Kabupaten Sleman yang bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman pada Kamis (17/5/2018). Tim Taraweh Kabupaten Sleman dibagi dalam tiga kelompok dengan masing-masing 70 personil, yaitu kelompok pertama diketuai oleh Sekertaris Daerah Kabupaten Sleman Sumadi, Kelompok dua diketuai oleh Assisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Purwatno Widodo, dan Kelompok tiga diketuai oleh Assisten Sekda Bidang Adminstrasi Umum Arif haryono.
Pelaksanaan taraweh tersebut terjadwal 19 kali. Yaitu 17 kali di 17 kecamatan se-Kabupaten Sleman, satu kali di Pendopo Rumah Dinas Bupati, dan satu kali di Masjid Agung yang rencananya bersamaan dengan Nuzulul Quran.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Drs. Iriansya mengatakan dalam laporannya mengatakan bahwa maksud dan tujuan kegiatan tersebut ialah meningkatkan kualitas pembinaan mental spiritual bagi pejabat dan tokoh masyarakat khususnya dalam mengisi bulan suci Ramadhan tahun 1439 H. Selain itu ia mengatakan dengan kegiatan tersebut mempererat tali silaturahmi antar pejabat, TNI, Polri, dan masyarakat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sleman.
Sementara itu Bupati Sleman Sri Purnomo dalam sambutannya menghimbau agar Tim Safari Taraweh giat dalam mengikuti kegiatan tersebut. Ia berharap dengan giatnya personil yang mengikuti safari taraweh bisa membangkitkan semangat Ukhuwah Islamiyah di Kabupaten Sleman.
“Melalui kegiatan ini juga sekaligus Pemerintah Kabupaten Sleman bisa menyapa masyarakat langsung terkait dengan kondisi ditiap kecamatan se-kabupaten Sleman,” kata Sri Purnomo.