Jul
27
Badan KBPMPP Gelar Temu Mitra
Sebagai upaya mempererat tali silaturahmi diantara sesama mitra Badan KBPMPP, pemerintah dan stakeholder yang terus bersama-sama dan bekerja sama dalam pembangunan kependudukan dan KB di Kabupaten Sleman, Badan KB PMPP Sleman mengadakan acara temu mitra, Juma’at, 24 Juli 2015 di RM Pringsewu. Temu mitra ini diharapkan dapat menyamakan langkah dalam mengoptimalkan pelaksanaan program kependudukan dan keluarga berencana di Kabupaten Sleman. Acara melibatkan SKPD, Camat, Koordinator Penyuluh KB, Forum Anak, PIKR, Forum Motivator KB, Prestator tahun 2015 dll. Hal itu disampaikan Kepala Badan KB PMPP dr. Nurulhayah.
Sementara itu Bupati Sleman dalam sambutannya mengatakan bahwa pembangunan di bidang kependudukan dan keluarga berencana memiliki tujuan untuk meningkatkan kualitas penduduk yang lebih sejahtera. Melalui program keluarga berencana dan keluarga sejahtera pemerintah kabupaten Sleman melakukan langkah-langkah strategis yaitu dengan mengendalikan pertumbuhan penduduk untuk mewujudkan keluarga kecil berkualitas; meningkatkan pemberdayaan dan ketahanan keluarga serta meningkatkan jaringan pelayanan dan partisipasi masyarakat dalam program Keluarga Berencana. Selama kurun 2010 – 2014 program dan kegiatan di bidang Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera telah cukup optimal. Berdasarkan perhitungan kelahiran, kematian, kedatangan dan kepergian penduduk, laju pertumbuhan penduduk di Sleman relatif rendah dengan rata-rata selama lima tahun sebesar 1,42%. Sampai tahun 2014 prevalensi KB dapat dipertahankan di atas 97%. Pada akhir tahun 2014 jumlah peserta KB aktif sebanyak 121.901 peserta dengan jumlah peserta baru sebanyak 15.308 peserta dan jumlah pasangan usia subur (PUS) tercatat 151.572 pasangan. Perkembangan keikutsertaan KB pria dan wanita mengalami peningkatan. Jumlah KB pria pada tahun 2014 meningkat 16,19% dibandingkan kondisi tahun 2010. Sedangkan peserta KB wanita meningkat 11,74% dari 113.027 orang menjadi 126.303 pada tahun 2014.
Dikatakan lebih lanjut para mitra Badan KBPMPP diharapkan juga senantiasa aktif karena mitra Badan KBPMPP juga merupakan penyelia yang dapat menghubungkan warga masyarakat dengan instansi lainnya yang melakukan pemberdayaan masyarakat. Selain itu juga mitra Badan KBPMPP dapat menginformasikan segala kebijakan Pemkab Sleman kepada masyarakat agar masyarakat juga makin paham dan terlibat dalam setiap proses pembangunan. ***