Festival memasak belut di pasar kuliner belut Godean dibuka secara resmi oleh Bupati Sleman Drs. H. Sri Purnomo, MSI, pada hari Minggu tanggal 4 Januari 2015 bertempat pasar kuliner belut Godean tepatnya di gedung kecamatan lama Godean yang berdekatan dengan pasar godean. Kepala Dinas Pasar Kabupaten Sleman Dra. Tri Endah Yitnani MSi mengatakan bahwa diadakannya festival memasak belut dan pameran belut tersebut untuk menarik konsumen dan sebagai promosi telah dibukanya pasar belut Godean atau pasar kuliner belut Godean, dan juga sebagai salah satu upaya penataan padagang kaki lima atau PKL yang selama ini menempati tepi jalan Godean tersebut yang sudah tidak muat lagi untuk berjualan. Kepala Dinas Pasar juga berjanji bahwa kegiatan tersebut minimal akan di laksanakan setahun dua kali, dan lomba tersebut di ikuti dari pedagang Pasar belut Godean dan dari UNY jurusan tata boga sehingga lomba tersebut akan menghasilkan pedagang yang dari segi rasa memang bisa dijajakan di pasar Kuliner tersebut sehingga bisa di nikmati para penikmat kuliner. Lebih lanjut Kepala Dinas pasar Tri Endah Yitnani mengatakan memang belut masih di dapat dari luar daerah Sleman namun pasar Godean adalah sudah lama menjadi ikon yang sudah menyatu dengan pasar Godean dan mudah-mudahan dengan diadakannya festival memasak belut dan pameran belut ini akan menambah semangat dan menambah omset para pedagang khususnya belut. Festival ini terselenggara atas kerjasama Dinas Pasar Sleman dengan Bank BPD Cabang Sleman, Omah Belut, pedagang belut dan komunitas pedagang pasar Godean.

Dalam sambutannya Bupati Sleman berharap kegiatan tersebut nantinya benar-benar akan membawa dampak yang sangat bagus terhadap perkembangan perekonomian khususnya di Kecamatan Godean dan umumnya kabupaten Sleman. Bupati Sleman secara simbolis membuka festival tersebut dengan memasak masakan yang luar biasa yaitu masakan Nasi goreng belut, ternyata belut bukan hanya bisa di masak sebagai keripik belut dan sambal belut saja namun bisa di buat masakan berbagai jenis diantaranya Asam manis belut, garang asem belut, bakar belut, tongseng belut, naget belut, bakso belut, rica-rica belut, rendang belut yang semuanya merupakan kreativitas ibu-ibu pedang pasar Godean yang mendapatkan ilmu dari UNY. Dan ternyata benar-benar luar biasa dan oseng-oseng mercon belut yang pedasnya luar biasa.

Bupati Sleman berharap kedepan bahan baku belut mentah dapat dibudidayakan di Sleman. Dinas  Pertanian ,Perikanan dan Kehutanan diharapkan nantinya yang akan menanganinya secara baik dan tepat karena semua ikan air tawar di Kabupaten Sleman berkembang dengan baik bahkan ikan Arwana pun  juga bisa di kembangkan di Sleman yaitu di Kecamatan Berbah ini dengan baik bahkan udangpun juga bisa di budi dayakan di kabupaten Sleman dengan baik.  Serta harapan kedepan nantinya Kabupaten Sleman ini khususnya Kecamatan Godean akan menjadi pusat oleh-oleh nasional khususnya Belut.***