Des
31
Mororejo Gelar Grasstrack Wakil Bupati Cup
Untuk menyemarakkan tahun baru 2015 dan memasyarakatkan dunia balap motor serta memasyarakatkan olah raga khususnya otomotif di wilayah DIY dan Jateng. Panitia pesta Rakyat Mororejo melaksanakan pesta kembang api dan kejuaraan terbuka Grasstrack Wakil Bupati Sleman Cup tahun 2014. Kejuaraan berlangsung Rabu 31 Desember 2014 mulai jam 15.00 sampai selesai di Mororejo Circuit Park Karanggawang Mororejo Tempel Sleman Yogyakarta. Hal tersebut disampaikan Purwanto selaku ketua panita Grasstrack wakil bupati sleman cup disela sela persiapan kejuaraan. Lebih lanjut disampaikan bahwa lintasan untuk kejuaraan Grasstrack tersebut sepanjang 850 meter dengan lebar lintasan 6 meter. Setelah acara grasstrack selesai maka malam harinya pada jam 24.00 wib akan dilaksanakan pesta kembang api selama satu jam.
Pada kejuaraan Grastrack tersebut bertujuan mengevaluasi para pembalaap motor di wilayaah Yogyakarta dan sekitarnya, juga untuk menggali potensi, minat dan bakat pembalap generasi muda yogyakarta agar mendapatkan penyaluran hobinya dengan positif. Sedangkan sasaran untuk menjaring dan mencari bibit-bibit pembalap di wilayah yogyakarta, khususnya sleman untuk menjadi pembalaap yang handal tangguh dan membaanggakaan masyarakaat sleman dan sekitarnya, juga untuk memberikan hiburaan bagi masyarakaat Mororejo Tempel.
Kelas yang dilombakan dalaam Grasstrack tersebut kelas Bebek standar pemula DIY, bebek staandar pemula Jateng, bebek standar pemula Jateng dan DIY, bebek standar pemula pelajar, bebek standar pemula Open,bebek modif pemula, bebek modif Open, FFA Pemula, OMR KLX, Kelas Trapas non pembalap non SE non enduro, Veteran 35 tahun non pembalap non SE non enduro dan kelas Mini Moto.
Ditambahkan Purwanto bahwa kejuaraan Grasstrack wakil bupati sleman Cup tersebut memperebutkan hadiah berupa uang pembinaan total Rp. 31.750.000,- dan piala senilai @ Rp. 200.000,- dan malam harinya pada pukul 24.00 wib dilanjutkan pesta kembang api selama satu jam dengan anggaran 15 juta rupiah dalam menyambut pergantian tahun baru 2015.***