Ags
22
TK Budi Mulia Dua Juarai Lomba Sekolah Sehat Kategori Best Performance
Tepat pada Hari Sabtu 16 Agustus 2014 menjelang PeringatanKemerdekaan RI ke 69, TP UKS Kabupaten Sleman memperoleh “hadiah”yang spesial. TK Budi Mulia Dua Pandean Sari Condong Catur Depok mendapatkan apresiasi tertinggi pada Lomba Sekolah Sehat dari TP UKS Pusat berupa Juara I Kategori Best Performance. Penganugerahan pemenang Lomba Sekolah Sehat (LSS) tahun 2014 dilaksanakan mulai tanggal 16 s/d 19 Agustus 2014 di Hotel Lor In Sentul, Citeureup Bogor Jawa Barat. Kegiatan Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Nasional Tahun 2014 tersebut diikuti oleh 84 sekolah di 72 Kab/Kota dari 22 provinsi di Indonesia. Sehingga merupakan pencapaian yang prestisiusbaik bagi TK Budi Mulia Dua namun juga bagi TP UKS Kabupaten Sleman.“Penghargaan tersebut merupakan kerja keras dari TK beserta elemen didalamnya, TP UKS Tingkat Kecamatan Depok, serta TP UKS tingkat Kabupaten Sleman yang tiada henti melakukan pembinaan dan fasilitasi”tutur Jakfar selaku Kepala TK Budi Mulia Dua Pandean Sari Depok.
Disamping memperoleh penghargaan dari TP UKS Pusat, pemenang yang juga didampingi oleh TP UKS Kabupaten Sleman berkesempatan mengikuti rangkaian kegiatan meliputi Pengarahan para Pejabat dari Kemendikbud terkait UKS, Penganugerahan Pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional Tahun 2014, Audiensi dengan 4 Kementerian (Kemendikbud, Kemenkes, Kemendagri, dan Kemenag) dan Mengikuti Upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Negara
Sesaat sebelum penyerahan penganugerahan LSS, Dr. Thamrin selakuSesDitjen Dikdas Kemendikbud, memaparkan pentingnya peran sekolahbaik bagi siswa maupun. Dr. Thamrin menekankan bahwa tujuan dari Lomba Sekolah Sehat yakni untuk memberikan motivasi kepada motivasi kepada sekolah dalam program UKS dan mewujudkan lingkungan sekolah sehat dan pembudayaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Disamping iu, Dr. Thamrin juga berpesan agar sekolah yang telah mampumemenangi kejuaraan diharapkan mampu menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain. Agar tercipta komunitas sekolah yang sehat denganpembiasaan perilaku yang disiplin sejak dini.