Untuk meningkatkan kinerja Linmas Kab. Sleman maka hari ini Kamis, 28 Pebruari 2013 di Unit I Kab. Sleman telah diselenggarakan Pembinaan Satlinmas se Kab Sleman dengan jumlah peserta terdiri dari Kepala Seksi Trantib 17 Kec. Kabag Pemerintahan Satuan Tugas Satlinmas di 86 Desa dan Perlindungan Masyarakat se Kab. Sleman 6.077 petugas terbagi dalam 59 angkatan.
Maksud dan tujuan pembinaan bagi anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (SATLINMAS) ini adalah untuk melakukan inventarisasi baik personal, dan penyelenggaraan dalam pelaksanaan tugas bagi anggota Linmas Kab. Sleman.
Dengan materi baris berbaris, Pengendalian Huru Hara/Pengamanan Pemilu, Pengaturan Lalu Lintas, dan Pengendalian Bahaya Kebakaran/Kedaruratan Bencana oleh Kodim, Polres Linmas.

Bupati Drs. H Sri Purnomo, MSI, dalam sambutannya mengatakan bahwa Satlinmas memiliki peran yang strategis dalam mendukung dan menyukseskan agenda-agenda pembangunan di Kabupaten Sleman ini. Dalam upaya mewujudkan visi pembangunan yaitu masyarakat yang lebih sejahtera, berdaya saing dan berkeadilan gender di tahun 2015, syarat utama yang harus terlebih dahulu diwujudkan adalah terciptanya kondisi yang kondusif bagi segenap komponen masyarakat, menjalankan agenda pembangunan. 
Untuk itu, Satuan Linmas diharapkan dapat mendorong dan memotivasi peran aktif masyarakat, untuk ikut mewaspadai berbagai hal, yang berpotensi menjadi ancaman terhadap gangguan kamtibmas. Dengan tingginya kesadaran dan kewaspadaan masyarakat, diharapkan masyarakat dapat mengenali dan mengetahui sejak dini, kemungkinan adanya faktor-faktor pemicu dan tanda-tanda terjadinya gangguan kamtibmas dengan mengamati indikasi-indikasinya, sehingga dapat dilakukan tindakan pencegahan sejak dini.
Pada saat ini warga Sleman dituntut untuk memiliki kewaspadaan terhadap kondisi keamanan dan ketertiban. Terlebih lagi masyarakat Sleman ini merupakan masyarakat yang heterogen dengan berbagai latar belakang suku, bahasa, agama dan bangsa. Kita patut bersyukur bahwa pada saat ini kondisi kamtibmas di Sleman, masih dalam kondisi yang stabil. Namun demikian, kita harus tetap  waspada. Jangan sampai kondisi Sleman yang tertib, aman dan tenang ini dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu, yang ingin merusak kemananan dan ketenangan masyarakat. 
Berkenaan dengan hal tersebut, pada kesempatan ini saya mengharapkan, agar kondisi Sleman yang aman, tertib dan tenang ini tetap terjaga. Oleh karena itu, Satlinmas harus berperan aktif dalam mewujudkan kewaspadaan dini masyarakat. Sehingga setiap ada indikasi terjadinya ancaman dapat dideteksi sedini mungkin. Selain itu, Satlinmas diharapkan aktif mendorong dan memotivasi masyarakat untuk peduli dengan lingkungannya. Galakkan kembali kegiatan siskamling. Jadilah motor penggerak bagi masyarakat untuk menggalakan siskamling dan kewaspadaan dini masyarakat.