Tim Evaluasi sekolah Sehat Tingkat Nasional menilai pelaksanaan sekolah sehat di Kabupaten Sleman. Tim evaluasi yang terdiri dari 7 orang anggotanya diketuai oleh Ir. Endah Kastanya. Tim diterima oleh Bupati Sleman Sri Purnomo di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman, Rabu, 6 Juni 2012.

Dalam sambutanya Sri Purnomo mengatakan bahwa lomba ini tidak saja bermanfaat bagi sekolah yang dipilih, namun juga bagi sekolah-sekolah lain di Kabupaten Sleman, dalam membudayakan hidup sehat bagi seluruh penghuni sekolah. Saya berharap apapun hasilnya nanti, tetap dapat menjadi semangat bagi kita semua untuk lebih memperbaiki diri.

Lebih lanjut disampaikan bahwa Pembangunan di bidang kesehatan, merupakan bagian integral yang tidak dapat dipisahkan dengan program pembangunan secara keseluruhan. Untuk mewujudkan hal tersebut sangat dibutuhkan dukungan, dan kerja keras dari segenap aparat pemerintah, khususnya di bidang kesehatan dan peran serta aktif seluruh masyarakat

Disampaikan pula bahwa pelaksanaan lomba sekolah sehat ini merupakan sarana yang tepat, untuk menanamkan pola hidup sehat pada putera-puteri kita sejak dini. Dengan membiasakan anak hidup sehat sejak dini, baik di rumah dan di sekolah, tentunya akan sangat mendukung upaya pembentuk­an sumber daya manusia yang berkualitas. Berkenaan dengan hal tersebut maka pelaksanaan dan pembinaan sekolah sehat, melalui program UKS perlu dan telah dilaksanakan secara terpadu dan intensif di seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Sleman. Keberadaan Usaha Kesehatan Sekolah sangat penting peranannya bagi warga sekolah. Tujuan UKS untuk menciptakan kebersihan dan kesehatan lingkungan sekolah, sedangkan fungsi UKS sendiri adalah untuk memberikan pertolongan pertama apabila di sekolah terjadi kecelakaan atau ada siswa yang sakit. Oleh karena itu, pada saat ini keberadaan, fungsi, dan peranan UKS perlu kita optimalkan lagi. Jangan sampai keberadaan UKS di sekolah hanya menjadi simbol dan kelengkapan belaka. Demikian pula para petugas dan pembina UKS, hendaknya mampu berperan secara optimal dan proaktif dalam menjalankan fungsinya di lingkungan masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut ketua tim evaluasi tingkat nasional Ir. Endah Kastanya, Msi yang didampingi 6 anggotanya antara lain menyampaikan bahwa usaha Kesehatan Sekolah (UKS) telah memainkan peranan yang penting dalam membentuk kesadaran untuk meningkatkan kesehatan peserta didik. Upaya pemeliharaan dan peningkatan kesehatan yang ditujukan kepada peserta didik merupakan salah satu mata rantai yang penting dalam meningkatkan kualitas kesehatan penduduk. Keberhasilan dalam meningkatkan kualitas kesehatan peserta didik yang sangat rentan dan rawan terhadap berbagai macam penyakit, merupakan sebuah investasi besar yang menjadi modal bagi pembangunan bangsa di masa mendatang. Pembinaan dan Pengembangan UKS di sekolah dilaksanakan melalui tiga program pokok yang meliputi : Pendidikan Kesehatan, Pelayanan Kesehatan, dan Pembinaan Lingkungan Kehidupan Sekolah Sehat.

Oleh karena itu, peningkatan pelaksanaan program UKS, hendaknya menjadi perhatian kita semua, mulai dari Tim Pembina UKS, Pejabat, Kepala Sekolah, Guru, Orang tua, peserta didik dan masyarakat. Bila semuanya memiliki pandangan dan komitmen yang sama, maka pada gilirannya program UKS ini akan menjadi sebuah program yang memiliki nilai strategis untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Namun, dari berbagai laporan yang kami terima, diketahui bahwa pelaksanaan UKS diberbagai daerah masih belum sesuai dengan yang diharapkan. Banyak penyelenggaraan kegiatan-kegiatan UKS di daerah belum mendapat dukungan penuh dari berbagai instansi terkait. Untuk itu perlu adanya program UKS di masa mendatang.

Kegiatan UKS tidak hanya dipandang sebagai kegiatan ekstra kurikuler, tetapi bisa menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari proses belajar mengajar di sekolah dan madrasah. Kedepan kita berharap penyelenggaraan kegiatan UKS tidak terlalu banyak diisi dengan kegiatan seremonial yang akan mengganggu fungsi utama proses belajar di sekolah, tetapi kita harus mengembangkan berbagai kegiatan UKS sebagai bagian proses pembelajaran itu sendiri.

”Untuk itu, kami yakin Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional ini salah satu alternatif untuk mengembangkan dan memotivasi TP UKS serta Tim Pelaksana UKS dalam melakukan program UKS yang inovatif. Oleh karena itu, marilah kita sukseskan Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional ini dengan memberikan komitmen dan dukungan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik.” Kata Endah.

Setelah diterima secara resmi di Dinas Kesehatan Tim melakukan tinjauan ke lapangan yakni ke SMP N 2 Godean dan Kecamatan Godean.