Masih dalam rangkaian memeriahkan peringatan HUT ke-40 KORPRI tahun 2011di Kabupaten Sleman dilaksanakan lomba memasak nasi goreng magelangan. Lomba dilaksanakan Kamis, 1 Desember 2011 di Pendopo Rumah Dinas Bupati dan diikuti oleh pejabat Sleman di antaranya Sekda, Assekda, Kepala Dinas serta pejabat lainnya ditingkat kecamatan.
Bahan-bahan telah disediakan panitia seperti nasi, mie, bumbu-bumbu sehingga peserta tinggal memasak dan menyajikan sebaik mungkin. Lomba ini menarik karena memang khusus untuk bapak-bapak yang kesehariannya tinggal menyantap makanan yang telah terhidang dimeja, sehingga ada sebagian yang kesulitan dalam meracik bumbu-bumbu maupun memegang alat-alat memasak.
Setelah dilakukan penilaian oleh ahli boga dari Kabupaten Sleman yang berhasil menjadi juara I yakni dari Kantor Arsip Daerah, Juara II dari Dinas Pertanian dan Kehutanan Sleman, dan juara III dari Puskesmas Depok.
Sementara itu ditempat yang sama hari sebelumnya juga diadakan lomba menyanyi duet yang diikuti 35 pasang dari PNS dilingkungan Pemkab Sleman, ikut pula menyemarakkan lomba ini Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Sleman Ir. S. Riyadi Martoyo, MM yang berpasangan dengan stafnya.
Berbagai hadiah lomba yang dilaksanakan ini akan diserahkan pada puncak acara HUT KORPRI tanggal 6 Desember mendatang.