Data Prestasi 2011
No. |
Nama Penghargaan |
Tahun |
1 |
Bupati Sleman terpilih sebagai Pembina BPR Terbaik 2010 The Best 3 dalam BUMD & CEO BUMD AWARD 2010. Jakarta, 21 Januari 2011 |
2011 |
2 |
Camat Berbah, Drs. Krido Suprayitno, SE, MSi menerima penghargaan sebagai penerima Kalpataru kategori Pembina Lingkungan. Penghargaan diserahkan oleh Presiden RI, Soesilo Bambang Yudhoyono dan Menteri Lingkungan Hidup dalam peringatan Hari Lingkungan Hidup se-dunia tanggal 7 Juni 2011 di Istana Negara. |
2011 |
3 |
Desa Wisata Pentingsari memperoleh penghargaan Best Practice of Tourism Ethics at Local Level dari Komite Kode Etik Pariwisata Dunia (Word Commitee on Tourism Ethics – WCTE).14 Juni 2011 |
2011 |
4 |
Bupati Sleman menerima Penghargaan Bakti Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah dari menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan menengah Republik Indonesia atas jasa dan dharma bakti dalam memajukan Kegiatan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Jakarta 12 Juli 2011 |
2011 |
5 |
Bupati Sleman menerima Penghargaan Budipura dari Kementerian Riset dan Teknologi, Jakarta 10 Agustus 2011. |
2011 |
6 |
Gapoktan Sidomulyo menerima penghargaan dari Menteri Pertanian RI sebagai Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) berprestasi tingkat nasional tahun 2011. Jakarta 16 Agustus 2011. |
2011 |
7 |
H. habudin, A.Md menerima penghargan dari Menteri Pertanian RI sebagai penyuluh pertanian swadaya teladan tingkat nasional tahun 2011, Jakarta 16 Agustus 2011. |
2011 |
8 |
Desa Wisata Pentingsari memperoleh penghargaan dari Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata RI sebagai Finalis dalam Pengelolaan Daya Tarik Wisata Budaya Berwawasan Lingkungan tingkat Nasional. 27 September 2011 |
2011 |
9 |
Pemkab Sleman menerima penghargaan Adiupaya Puritama dari Menteri Negara Perumahan Rakyat sebagai Peringkat Ketiga Penyelenggara Perumahan dan Kawasan Permukiman kategori Kabupaten. Jakarta 22 September 2011. |
2011 |
10 |
Bregada Pangeran Purbaya, Sendangtirto Berbah menerima penghargaan dari Panitia Festival Prajurit Tradisional Nusantara tingkat nasional sebagai Penyaji Unggulan Terbaik – Festival Prajurit Tradisional Nusantara Tk Nasional. 23 Oktober 2011 |
2011 |
11 |
Bregada Pangeran Purbaya, Sendangtirto Berbah menerima penghargaan dari Panitia Festival Prajurit Tradisional Nusantara tingkat nasional sebagai Arak-arakan Terbaik – Festival Prajurit Tradisional Nusantara Tk Nasional. 23 Oktober 2011 |
2011 |
12 |
Drh. Sugi Winarsih, Puskeswan Tempel memperoleh penghargaan dari Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian sebagai Dokter Hewan Berprestasi Peringkat I pada Lomba Kelompok Peternakan dan Petugas Berprestasi/ Penerima Penghargaan Ketahanan Pangan Tingkat Nasional Tahun 2011. Jakarta 28 Oktober 2011 |
2011 |
13 |
Pemkab Sleman meraih penghargaan di bidang pariwisata sebagai The Best Performance dalam ajang Travel Club Tourism Award 2011 tingkat kabupaten. Penyelenggaran El john Tourism dengan dukungan dari Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata RI. |
2011 |
14 |
Bupati Sleman menerima penghargaan Ksatria Bakti Husada Arutala dari Menteri Kesehatan RI dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke 47 di Jakarta 14 November 2011. Penghargaan diberikan atas prestasi dalam pembangunan kesehatan di Sleman. |
2011 |
15 |
Pemkab Sleman menerima penghargaan Swasti Saba Wiwerda dari Menteri Kesehatan RI dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke 47 di Jakarta 14 November 2011. Penghargaan diberikan atas keberhasilan Sleman mewujudkan Kabupaten Sehat. |
2011 |
16 |
Bupati Sleman menerima penghargaan dari Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Amali Sari Gumelar khusus inovasi pengembangan KLA di Kabupaten Sleman. Penghargaan tersebut kategori Pendidikan, Pemanfaatan Waktu Luang dan Kegiatan Seni Budaya. |
2011 |
17 |
Pemkab Sleman menerima penghargaan ICT (Information and Communication Technology) Pura 2011 dari Menteri komunikasi dan Informatika RI, Tifatul Sembiring, tanggal 5 Desember 2011. Kabupaten Sleman sebagai Kabupaten/Kota Digital berpredikat “Madya”, yaitu Kabupaten/Kota yang telah siap menghadapi ekonomi digital. |
2011 |
18 |
drh. Sugi Winarsih menerima penghargaan Adikarya Pangan Nusantara dari Menteri Pertanian RI untuk kategori Pelayanan Ketahanan Pangan atas prakarsa dan prestasinya dalam mempelopori. Meningkatkan dan memberikan keteladanan untuk mewujudkan ketahanan pangan tahun 2011, Jakarta 6 Desember 2011 |
2011 |
19 |
Sriyanto, anggota kelompok Sido Makmur, budidaya tebu memperoleh penghargaan Ketahanan Pangan dari Menteri Pertanian RI atas prakarsa dan prestasinya dalam mendukung pemantapan ketahanan pangan tahun 2011, Jakarta 6 Desember 2011 |
2011 |
20 |
Kelompok Tani Kedelai Margo Mulyo, Bendungan, Sumberharjo menerima penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara kategori Pengguna Kreatif Teknologi dari Menteri Pertanian RI atas prakarsa dan prestasinya dalam mempelopori, meningkatkan, dan memberikan keteladanan untuk mewujudkan ketahanan pangan tahun 2011, Jakarta 6 Desember 2011 |
2011 |
21 |
IG. Siswiyanto HP, tokoh pelaku usaha florikultura memperoleh penghargaan Ketahanan Pangan dari Menteri Pertanian RI atas Prakarsa dan Prestasinya dalam mendukung pemantapan ketahanan pangan tahun 2011. Jakarta 6 Desember 2011 |
2011 |
22 |
Ratidjo, tokoh pelaku usaha hortikultura Jamur, Niron, Pandowoharjo, memperoleh penghargaan ketahanan pangan dari Menteri Pertanian RI atas Prakarsa dan Prestasinya dalam mendukung pemantapan ketahanan pangan tahun 2011. Jakarta 6 Desember 2011 |
2011 |
23 |
UPP Sembada menerima penghargaan Adibakti Mina Bahari dari Menteri Kelautan dan Perikanan RI sebagai Pemenang I Kategori Unit Pelayanan Pengembangan (UPP) Tingkat Nasional tahun 2011, Pekanbaru 11 Desember 2011 |
2011 |
24 |
UPR Yasa Mina menerima penghargaan Adibakti Mina Bahari dari Menteri Kelautan dan Perikanan RI sebagai Pemenang Harapan II Kategori Unit Pembenihan Rakyat (UPR) Tingkat Nasional tahun 2011, Pekanbaru 11 Desember 2011 |
2011 |
25 |
Bupati Sleman menerima piagam penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya Tingkat Pratama Tahun 2011 sebagai “Kepala Daerah yang memiliki komitmen dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender dan perlindungan anak”. Jakarta 22 Desember 2011. |
2011 |
26 |
Kabupaten Sleman memperoleh peringkat II Tingkat Nasional sebagai Penata Terbaik dan transaksi dalam rangka Agro and Food Expo |
2011 |
27 |
Ir. Riyadi Martoyo, MM terpilih sebagai Kepala Dinas Berprestasi dalam Bidang Pertanian tingkat nasional. |
2011 |
28 |
Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Kabupaten Sleman mendapat peringkat III tingkat nasional dalam Lomba Situs Web Kementerian Pertanian kategori SKPD Lingkup Pertanian Kabupaten/ Kota |
2011 |
29 |
Pemerintah Kabupaten Sleman mendapatkan juara ke 3 tingkat nasional dalam Penyusunan LAKIP |
2011 |
30 |
Bupati Sleman menerima Penghargaan Adibakti Mina Bahari dari Menteri Kelautan dan Perikanan RI atas peran aktifnya dalam pembangunan kelautan dan perikanan. Diterima di Jakarta pada bulan Desember 2011 |
2011 |
31 |
Sriyanto (anggota Kelompok Sido Makmur,Budidaya Tebu, Sleman) mendapatkan Penghargaan Ketahanan Pangan atas prakarsa dan prestasinya dalam mendukung pemantapan ketahanan pangan tahun 2011 |
2011 |