Kalau masyarakat dan siswa mengetahui ada sekolah yang membuka kelas olah raga maka siswa dapat memilih olahraga yang sesuai dengan bakat dan keahliannya. Untuk itu dari awal sebaiknya sekolah mensosialisasikan kelas olahraga yang akan dibuka. Hal tersebut disampaikan Bupati Sleman, Sri Purnomo, MSI saat menerima audiensi dari SMP N 1 Kalasan di Ruang Rapat Bupati, Kamis 14 Juni 2012.

Lebih lanjut disampaikan bahwa anak-anak yang punya keahlian tertentu dapat dikelola dengan baik agar bakat anak nantinya bisa disalurkan. Disampaikan pula bahwa anak yang punya bakat olahraga tertentu agar diterima lebih baik lagi, agar kedepan punya prestasi dan memberi kontribusi pada Pemkab Sleman dalam bidang olahraga.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sleman didampingi Kabag Kesra, Drs. Kuntadi dan Drs. Sumarno selaku kepala Bidang pemuda dan Olahraga. Sedangkan rombongan dari SMP Kalasan terdiri dari Kepala Sekolah SMP N 1 Kalasan didampingi Komite sekolah yaitu Buchori dan Sudarto. Maksud kedatangannya adalah Kepala Sekolah SMP N 1 Kalasan memohon doa restu atas satu siswanya Dian Puspitaningrum yang akan mengikuti Festival Lomba Seni Siswa Nasional di NTB tanggal 17-23 Juni 2012 cabang Story Telling.

Selain itu Kepala Sekolah SMP N 1 Kalasan, Muji Rahayu juga menyampaikan bahwa SMP N 1 Kalasan sejak 2 tahun yang lalu telah membuka kelas olahraga dan yang jadi andalan adalah olahraga basket dan sepakbola. Sementara untuk SMPN Tempel akan membuka kelas olahraga catur dan bola voli.
Dari kedua sekolah tersebut diharapkan siswa yang punya bakat olahraga tertentu dapat memilih masuk di SMPN 1 Kalasan maupun SMPN Tempel. Sedang untuk SMPN 1 Kalasan menurut kepala sekolahnya, menu wajib siswanya adalah atletik, sedangkan unggulannya adalah basket dan sepak bola. Untuk itu diharapkan siswa yang punya bakat tersebut untuk masuk di SMP N 1 Kalasan.